LensaKita.co.id — Di balik kekalahan 2-3 dari Arab Saudi, Timnas Indonesia tetap mendapat satu sorotan positif berkat performa heroik Maarten Paes. Kiper berusia 26 tahun itu tampil luar biasa di laga pembuka Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (9/10/2025) dini hari WIB.
Meski harus kebobolan tiga gol, Paes melakukan tujuh penyelamatan krusial yang mencegah skor lebih telak. Aksi gemilangnya bahkan membuatnya diganjar rating tinggi 7,2 dari Fotmob terbaik di antara pemain Garuda pada laga comeback-nya usai cedera hamstring panjang.
Patrick Kluivert pun memberikan pujian khusus untuk sang penjaga gawang. Ia menyebut Paes tampil luar biasa meski baru kembali dari cedera dan berada di bawah tekanan berat sepanjang laga.
“Saya angkat topi untuknya,” kata Kluivert. Meski hasil akhir belum berpihak pada Indonesia, penampilan tangguh Maarten Paes menjadi simbol semangat dan harapan baru bagi Garuda jelang laga hidup-mati kontra Irak.**
Sumber : Facebook / Suara.com
